Daftar Bocoran Bobrok Facebook Dibongkar Lewat Facebook Papers

Jakarta, CNN Indonesia --

Dokumen-dokumen internal yang masuk dalam Facebook Papers kembali ramai dibicarakan seiring dengan perubahan nama perusahaan milik Mark Zuckeberg itu menjadi Meta.

Dokumen-dokumen yang bocor merupakan pengungkapan yang dibuat kepada Komisi Sekuritas dan Bursa dan diberikan kepada Kongres dalam bentuk yang telah diedit oleh penasihat hukum pelapor, Frances Haugen.

Dokumen-dokumen dan cerita-cerita di dalam Facebook Papers itu menimbulkan kekhawatiran tentang potensi bahaya dari berbagai platform aplikasi tersebut.


Mereka juga menawarkan wawasan tentang cara kerja internal perusahaan, termasuk pendekatannya terhadap informasi yang salah dan moderasi ujaran kebencian, baik di Amerika Serikat maupun internasional.

The Wall Street Journal sebelumnya menerbitkan serangkaian cerita berdasarkan dokumen internal Facebook yang dibocorkan oleh Haugen, yang mengangkat kekhawatiran tentang dampak Instagram pada gadis remaja.

Facebook telah berulang kali mencoba untuk mendiskreditkan Haugen dan mengatakan laporan tentang dokumen tersebut salah dan mencirikan tindakannya.

"Inti dari cerita-cerita ini adalah premis yang salah. Kami adalah bisnis dan kami menghasilkan keuntungan. Tetapi gagasan bahwa kami melakukannya dengan mengorbankan keselamatan atau kesejahteraan utuk kepentingan komersial kami adalah salah," kata juru bicara Facebook sebelumnya dalam sebuah pernyataan kepada CNN.

[Gambas:Video CNN]

Daftar Bocoran yang Masuk di Facebook Papers:

1. Kesalahan Informasi Vaksin

Setahun pandemi, atau tepatnya Februari 2021, laporan penelitian Facebook dibagikan secara internal dan mencatat kekhawatiran tentang "Sistem internal kami belum cukup sering mengidentifikasi, menurunkan, dan atau menghapus komentar anti-vaksin."

Sebulan kemudian, laporan lain menyebut risiko pencapaian keseluruhan jumlah dari orang yang ragu-ragu akan vaksin mungkin lebih tinggi daripada yang diunggah.

"Namun kami kurang berinvestasi dalam mencegah keraguan dalam komentar dibandingkan dengan investasi kami dalam konten," tulis laporan tersebut seperti dilaporkan CNN.

Seorang juru bicara Facebook mengatakan perusahaan telah membuat perbaikan pada masalah yang diangkat dalam memo internal.

Kasus Perdagangan Manusia hingga BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Related Posts

0 Response to "Daftar Bocoran Bobrok Facebook Dibongkar Lewat Facebook Papers"

Post a Comment